Senin, 26 Agustus 2013

DAFTAR TETAP CALON ANGGOTA LEGISLATIF PESERTA PEMILU 2014, TELAH DIKELUARKAN KPU KABUPATEN BELU



Laporan : Febby leo lede

Kbrn atambua: Daftar calon tetap anggota dewan perwakilan rakyat daerah (DPRD) kabupaten Belu, dalam pemilihan umum Legislatif 2014, telah ditetapkan oleh komisi pemilihan umum kabupaten belu sebanyak empat ratus tujuh puluh tiga Caleg, yang terdiri dari seratus sembilan puluh caleg perempuan dan dua ratus delapan puluh tiga caleg laki-laki, yang tersebar di enam daerah pemilihan dari dua puluh empat  kecamatan. terkait penetapan daftar caleg tetap, pengurus partai dan banwas telah melakukan pertemuan dengan kpu dan telah dilakukan pengecekan dan disetujui sehingga ditetapkan menjadi daftar calon tetap.

Hal tersebut disampaikan komisioner Kpu belu, Ama Bara Lay, Sh ketika di temui RRI di ruang kerjanya. Dikatakan, Tahapan selanjutnya akan disampaikan secara hirarki kepada Kpu propinsi dan Kpu pusat guna pembuatan surat suara, terkait mekanisme kampanye masih menunggu petunjuk dari kpu pusat

Menurut Ama, dari empat ratus tujuh puluh tiga caleg yang telah di tetapkan, terdapat satu orang caleg yang mengundurkan diri karena masih terikat kontrak kerja dengan salah satu Lsm, diharapkan para caleg yang telah di tetapkan harus menjaga batas-batas terkait proses sosialisi diri karena gong kampanye belum ditabuh sehingga saat sekarang sebatas mensosialisasikan diri secara terbatas dan tidak mengangu proses dan keberadaan caleg.(Febby/Robby)